Menurut laporan terbaru Nikkei, hingga 30 September 2021 indeks pemulihan Covid-19 Indonesia berada di urutan ke-54 dari 121 negara yang diteliti dengan skor sebesar 54,5 poin. Peringkat ini tertinggi di antara negara-negara Asia Tenggara.
Peringkat indeks pemulihan covid-19 yang diperoleh Indonesia naik dari periode sebelumnya yang dirilis Nikkei. Tercatat pada Juli 2021, skor indeks pemulihan covid-19 Indonesia berada pada peringkat ke-92.
Skor indeks tersebut merupakan akumulasi dari 3 kategori penilaian yakni manajemen infeksi, pemberian vaksin, dan mobilitas. Semakin tinggi peringkatnya, semakin dekat negara tersebut dalam proses pemulihan covid-19.
Di urutan kedua ada Singapura dengan skor indeks sebesar 49 poin. Skor tersebut menempatkan Singapura berada pada peringkat ke-70 turun 56 peringkat dari periode sebelumnya akibat lonjakan kasus yang terjadi belakangan ini.
Selanjutnya, Kamboja dengan skor indeks pemulihan covid-19 sebesar 48 poin yang menempatkan Kamboja berada pada peringkat ke-76. Lalu, Malaysia naik ke peringkat 102 dari peringkat 115 dengan skor indeks 41 poin.
Myanmar berada di peringkat ke 105 dengan perolehan indeks pemulihan covid-19 sebesar 40,5 poin. Sedangkan Thailand berada di peringkat 109 dengan indeks pemulihan covid-19 sebesar 40 poin.
Sementara, Vietnam berada di urutan ke-118 dengan skor 33 poin. Kendati demikian, terkait vaksinasi, Vietnam mencatatkan skor sempurna pada subkategori penilaian 'new doses per capita'. Sementara, Laos berada pada peringkat 120 dengan skor indeks sebesar 31,5 poin.
Adapun, Filipina berada pada peringkat 121 dengan skor indeks sebesar 30,5 poin. Jumlah kasus Covid-19 di Filipina sebenarnya mulai turun sejak mengalami puncak kedua pada 29 September lalu, namun soal vaksinasi di negara itu baru 30% populasinya sudah vaksinasi lengkap, terendah di ASEAN.
(baca :Rasio Vaksinasi Penuh Indonesia Baru 19,7%, Peringkat Ke-8 di ASEAN)