Beberapa metode pembayaran masih dalam proses aktivasi.
Persepsi Publik di Jawa-Bali terhadap Pengaruh PPKM Mikro Turunkan Penularan Covid-19
Unduh
Unduh
Silakan beli artikel ini atau berlangganan untuk mengakses fitur unduh.
Disalin..
Sumber
Sumber
Silakan beli artikel ini atau berlangganan untuk mengakses fitur sumber.
Lembaga:
Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC)
Tanggal rilis:23 Maret 2021
A Font Kecil
A Font Sedang
A Font Besar
Pemerintah menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) skala mikro di Jawa dan Bali. Berdasarkan survei Saiful Mujani Research & Consulting (SMRC), sebanyak 68% responden di wilayah tersebut menilai PPKM mikro berpengaruh menekan penyebaran virus corona Covid-19. Rinciannya, sebanyak 16% mengatakan sangat berpengaruh dan 52% cukup berpengaruh.
Sementara, ada 21% responden di Jawa dan Bali menilai PPKM mikro kurang berpengaruh menurunkan penularan Covid-19. Sebanyak 10% menilai PPKM mikro tidak berpengaruh sama sekali. Adapun, 1% responden menyatakan tidak tahu.
Saiful Mujani Research & Consulting (SMRC) melakukan survei terhadap 1064 responden di seluruh Indonesia pada 28 Februari-8 Maret 2021. Survei ini memiliki tingkat toleransi kesalahan (margin of error) sebesar 3,07% dan tingkat kepercayaan 95%.