Tingkat vaksinasi penuh Singapura hampir mencapai 100%. Tercatat Singapura telah menyuntikkan dua dosis vaksin Covid-19 kepada 92% penduduknya.
Selain Singapura, terdapat empat negara di Asia Tenggara lainnya yang memiliki tingkat vaksinasi penuh di atas 50%. Keempat negara tersebut, yaitu, Kamboja memiliki tingkat vaksinasi penuh sebesar 78%, emudian disusul Malaysia sebesar 76%, Brunei Darussalam 70% dan Thailand 54%.
Adapun, capaian vaksinasi dua dosis Indonesia berada di peringkat empat terendah Asia Tenggara. Indonesia baru memberikan dua dosis vaksin lengkap kepada 31% penduduknya.
Padahal, Indonesia telah merencanakan untuk memberikan dosis ketiga atau booster pada 2022 mendatang. Salah satu syarat yang harus dipenuhi adalah sebanyak 50% dari total penduduk telah divaksin dua dosis.
Vaksinasi penuh bertujuan untuk mengoptimalkan efektivitas vaksin Covid-19. Vaksin ini dapat menurunkan risiko dari gejala berat hingga kematian akibat Covid-19.