Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menetapkan harga batu bara acuan (HBA) Indonesia pada November 2024 sebesar US$114,43 per ton.
Harga tersebut turun 12,76% dari Oktober 2024 yang sebesar US$131,17 per ton.
Namun acuan November 2024 masih lebih rendah 18,14% dari periode yang sama tahun lalu (year-on-year/yoy) pada November 2023 yang sebesar US$139,8 per ton.
Meski HBA utama diturunkan, harga kelas bawahnya mayoritas meningkat.
HBA I ditetapkan sebesar US$83,46 per ton pada November 2024. Angkanya naik dari Oktober 2024 yang sebesar US$79,69 per ton.
Selanjutnya HBA II sebesar US$51,91 per ton pada November 2024. Turun dari Oktober 2024 yang sebesar US$52,41 per ton.
Terakhir, HBA III Harganya sebesar US$35,57 per ton pada November 2024, naik dari Oktober 2024 yang sebesar US$34,67 per ton.
Harga acuan ini ditetapkan melalui Keputusan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral RI (Kepmen ESDM) Nomor 301.K/MB.01/MEM.S/2024 tentang Harga Mineral Logam Acuan dan Harga Batu Bara Acuan untuk Bulan November tahun 2024, pada 18 November 2024.
Harga acuan ini ditetapkan melalui Keputusan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral RI (Kepmen ESDM) Nomor 277.K/MB.01/MEM.B/2024 tentang Harga Mineral Logam Acuan dan Harga Batu Bara Acuan untuk Bulan Oktober tahun 2024, pada 24 Oktober 2024.
Sebelumnya, HBA ditetapkan berdasarkan rata-rata indeks Indonesia Coal Index (ICI), Newcastle Export Index (NEX), Globalcoal Newcastle Index (GCNC), dan Platt's 5900, dengan kualitas yang disetarakan pada nilai kalori 6.322 kcal/kg GAR, total moisture 8%, total sulphur 0,8%, dan ash 15%.
HBA juga dibedakan menjadi empat kategori berdasarkan kualitas batu bara, yakni:
- HBA: kesetaraan nilai kalor 6.322 kcal/kg GAR, total moisture 12,26%, total sulphur 0,66%, dan ash 7,94%.
- HBA I: kesetaraan nilai kalor 5.300 kcal/kg GAR, total moisture 21,32%, total sulphur 0,75%, dan ash 6,04%.
- HBA II: kesetaraan nilai kalor 4.100 kcal/kg GAR, total moisture 35,73%, total sulphur 0,23%, dan ash 3,90%.
- HBA III: kesetaraan nilai kalor 3.400 kcal/kg GAR, total moisture 44,30%, total sulphur 0,24%, dan ash 3,88%.
(Baca juga: Harga Batu Bara Acuan Indonesia Naik 4,81% pada Oktober 2024)