Timnas sepak bola U-23 Indonesia mengantongi tiket ke babak perempat final Piala Asia U-23 2024.
Tiket tersebut diraih setelah Indonesia melumpuhkan Yordania dengan kemenangan 4-1 dalam laga terakhir Grup A di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, pada Minggu (21/4/2024).
Atas capaian ini, Tim Garuda Muda menempati posisi kedua dalam klasemen Grup A dengan koleksi enam poin, hanya selisih satu poin dari Qatar yang berada di puncak klasemen.
Selanjutnya Indonesia akan melawan Korea Selatan dalam babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, pada Jumat (26/4/2024).
Adapun menurut Transfermarkt, kapten timnas Indonesia U-23, Rizky Ridho, merupakan pemain termahal nasional di laga tersebut.
Valuasi pemain Persija Jakarta itu ditaksir mencapai Rp6,95 miliar per 24 April 2024.
Dalam tiga laga terakhir Indonesia di Piala Dunia U-23 2024, Rizky Ridho tercatat mencetak satu assist atas gol yang dilancarkan Witan Sulaeman saat melawan Yordania.
Pemain termahal berikutnya adalah Nathan Tjoe-A-On, pemain naturalisasi Indonesia yang memiliki valuasi pasar Rp6,08 miliar.
Bermain sebagai bek kiri, Nathan sempat mencatatkan satu assist untuk gol yang dilesakkan Komang Teguh saat Indonesia melawan Australia dalam laga lanjutan Grup A Piala Asia U-23 2024, Kamis (18/4/2024).
Kemudian di bawahnya ada Ivar Jenner dan Marselino Ferdinan. Kedua personel Garuda Muda ini sama-sama memiliki valuasi Rp5,21 miliar.
Berikut daftar lengkap 12 pemain timnas Indonesia yang bertanding di Piala Asia U-23 2024 dengan valuasi termahal menurut Transfermarkt (24 April 2024):
- Rizky Ridho (Persija Jakarta): Rp6,95 miliar
- Nathan Tjoe-A-On (SC Heerenveen): Rp6,08 miliar
- Ivar Jenner (FC Utrecht U21): Rp5,21 miliar
- Marselino Ferdinan (KMSK Deinze): Rp5,21 miliar
- Bagas Kaffa (Barito Putera): Rp4,78
- Ramadhan Sananta (Persis Solo): Rp4,78
- Witan Sulaeman (Bhayangkara FC): Rp4,35 miliar
- Ernando Ari (Persebaya Surabaya): Rp4,35 miliar
- Pratama Arhan (Suwon FC): Rp4,35 miliar
- Fajar Fathurrahman (Borneo FC): Rp4,35 miliar
- Adi Satryo (PSIS Semarang): Rp4,35 miliar
- Rio Fahmi (Persija Jakarta): Rp4,35 miliar
(Baca: Salip Malaysia, Peringkat FIFA Indonesia Naik ke Urutan 134 Dunia)