Media online merupakan sumber berita utama masyarakat Indonesia. Hal ini berdasarkan temuan pada survei Reuters Institute terbaru bertajuk Digital News Report 2023.
Dipilihnya media online sebagai sumber berita utama masyarakat Tanah Air telah berlangsung sejak 2021 hingga 2023 secara berturut-turut. Meski demikian, trennya menurun dalam dua tahun terakhir.
Tercatat, responden yang menggunakan media online sebagai sumber berita utama sebanyak 89% pada 2021. Kemudian, proporsinya menurun menjadi 88% pada 2022 dan menurun drastis menjadi 84% pada 2023.
Selanjutnya, media sosial menempati posisi kedua sumber berita masyarakat Indonesia. Proporsi responden yang memilih sumber berita itu fluktuatif dalam dua tahun terakhir seperti terlihat pada grafik di atas.
Sama halnya dengan media sosial, tren penggunaan televisi sebagai sumber berita masyarakat Indonesia cenderung fluktuatif dalam dua tahun terakhir.
Di sisi lain, tren penggunaan media cetak di Indonesia menurun selama dua tahun berturut-turut.
“(Media) online dan media sosial tetap menjadi sumber berita terpopuler di Indonesia dengan sampel kami yang lebih urban, tetapi TV dan radio tetap penting bagi jutaan orang yang tidak online,” ujar Reuters Institute.
Survei Reuters Institute juga menemukan bahwa 39% responden Indonesia mengakui percaya pada sebagian besar berita yang beredar.
Adapun lima merek media yang paling dipercaya di Indonesia yaitu Kompas, CNN, TVRI, SCTV (Liputan6), dan Detik.com.
Survei ini dilakukan terhadap 2.012 responden di Indonesia. Survei dilakukan melalui kuesioner online yang disebar YouGov pada akhir Januari sampai awal Februari 2023.
(Baca: Inilah Media yang Paling Dipercaya Warga Indonesia pada 2023, Ada Favoritmu?)