The Development Bank of Singapore Limited (DBS) dalam laporan bertajuk Economics & Strategy Research Macro Insight Weekly berjudul Property price trends in Asia, memproyeksikan perekonomian Vietnam tumbuh 8% pada 2022. Angka ini merupakan yang tertinggi dibandingkan dengan proyeksi pertumbuhan ekonomi negara-negara kawasan Asia Pasifik lainnya.
Selain Vietnam, negara yang diproyeksikan memiliki pertumbuhan ekonomi tertinggi berikutnya adalah Filipina, yakni sebesar 6,5% pada 2022. Diikuti India yang dipoyeksikan tumbuh 5,8 %, kemudian Tiongkok tumbuh 5,3%, serta Malaysia tumbuh sebesar 5%.
Berikutnya, DBS memproyeksikan ekonomi Indonesia tahun depan tumbuh 4,5%, kemudian Thailand tumbuh 3,5%, Singapura juga tumbuh 3,2%. Selain itu, perekonomian Hong Kong diprediksi juga akan tumbuh 3%, Amerika Serikat tumbuh 3%, Korea Selatan tumbuh 2,8%, Taiwan tumbuh 2,8%, dan Jepang juga tumbuh 2%.
Untuk tahun ini, DBS memproyeksikan perekonomian India tumbuh paling kencang, yakni sebesar 9,5% dibanding tahun lalu. Diikuti Tiongkok dengan pertumbuhan ekonomi sebesar 8,1% tahun ini.
Sedangkan perekonomian Thailand diprediksi akan mencatat pertumbuhan terendah pada tahun ini, yakni hanya 0,6%. Selain India, tahun ini ekonomi Vietnam diperkirakan hanya tumbuh 1,8%.