Manchester United berhasil mengalahkan Luton Town 2-1 di Stadion Kenilworth Road, Minggu (18/2/2023). Kemenangan ini merupakan kali keempat bagi The Red Devils secara beruntun di Liga Inggris hingga pekan ke-25 musim ini.
Adapun kemenangan MU berkat gol-gol dari Rasmus Hojlund, pada menit pertama dan ketujuh. Sementara, satu-satunya gol tuan rumah dibukukan oleh Carlton Morris pada menit ke-14.
Kemenangan tersebut membuat The Red Devils terus melanjutkan tren positif di Liga Inggris musim ini. Tambahan tiga poin atas Luton Town juga membuat Hojlund dkk memiliki potensi untuk menembus empat besar di klasemen Liga Inggris hingga pekan ke-25 musim ini.
Tim asuhan Erik Ten Haag tersebut kini menempati posisi keenam pada klasemen Liga Inggris terbaru dengan raihan 44 poin, berjarak lima poin dari Aston Villa yang menempati posisi keempat, alias peringkat terakhir dari zona Liga Champions.
Adapun MU masih tertinggal tiga poin di belakang Tottenham Hotspur yang kini menempati peringkat kelima klasemen.
Sementara, Liverpool masih menempati posisi puncak klasemen dengan total 57 poin. Lalu, posisinya diikuti oleh Arsenal (55) dan Manchester City (53).
Berikut daftar lengkap hasil klasemen sementara Liga Inggris pekan ke-25 musim 2023-2024 atau per 19 Februari 2024:
- Liverpool: 57 poin
- Arsenal: 55 poin
- Manchester City: 53 poin
- Aston Villa: 49 poin
- Tottenham Hotspur: 47 poin
- Manchester United: 44 poin
- Brighton and Hove Albion: 38 poin
- Newcastle United: 37 poin
- West Ham United: 36 poin
- Chelsea: 35 poin
- Wolverhampton Wanderers: 35 poin
- Fulham: 29 poin
- Bournemouth: 28 poin
- Brentford: 25 poin
- Nottingham Forest: 24 poin
- Crystal Palace: 24 poin
- Luton Town: 20 poin
- Everton: 19 poin
- Burnley: 13 poin
- Sheffield United: 13 poin
(Baca: Dua Bulan Absen Cetak Gol, Haaland Makin Tajam Kuasai Top Skor Liga Inggris)