Melambatnya perekonomian global serta meningkatnya pasokan minyak dunia telah memukul industri migas global. Harga minyak yang pada akhir Juni 2014 masih berada di level US$ 105,74 per barel telah anjlok lebih dari 72 persen menjadi tinggal US$ 29,44 per barel pada 12 Februari 2016.
Kondisi ini telah menurunkan aktivitas sektor migas seperti kegiatan usaha penyewaan rig di Amerika Serikat. Jumlah rig masih mencatat kenaikan sejak pertengahan 2014 hingga mencapai rekor tertinggi sebanyak 1.931 unit pada pertengahan September 2015. Setelah itu, jumlah rig yang disewakan di Amerika terus berkurang dan hanya tinggal 988 unit pada awal April 2016.