Sengketa antara Israel dan Palestina telah merenggut banyak korban, mulai dari anak-anak hingga dewasa. Sejak awal 2008 hingga 2020, terdapat 251 warga Israel yang tewas dalam konflik tersebut.
Anak laki-laki dan anak perempuan berusia kurang dari 18 tahun turut menjadi korban dalam peperangan Israel-Palestina. Keduanya menyumbang 7,6% dari total kematian warga Israel akibat konflik berkepanjangan ini.
Pria mendominasi kematian warga Israel. Hal itu tecermin dari tewasnya 204 orang atau 81,3% dari total kematian. Sedangkan, perempuan asal Israel yang meninggal dunia akibat konflik tersebut mencapai 28 orang atau 11,2%.
(Baca: Sebanyak 21,8% Korban Jiwa di Palestina adalah Anak-anak)
Ketegangan Israel dan Palestina kembali menjadi sorotan dunia, setelah konflik kian memanas. Kedua militer negara Timur Tengah saling melakukan serangan udara di Gaza. Bentrokan antara warga Palestina dengan polisi Israel tak terelakkan karena ancaman pengusiran warga Palestina di Sheikh Jarrah pada Jumat, 14 Mei 2021. Sementara, wilayah tersebut diklaim milik para pemukim Yahudi.