Penyanyi perempuan tersohor Amerika Serikat, Taylor Swift, sedang ramai menjadi pembicaraan di media massa dan media sosial. Ini karena rencana tur konser musiknya, The Eras Tour, yang sudah dijadwalkan bahkan digelar di sejumlah negara.
Untuk kawasan Asia Tenggara, satu-satunya negara yang disambangi pelantun "August" ini adalah Singapura. Tur konser Taylor Swift bakal digelar selama enam hari, yakni pada 2, 3, 4, 7, 8, dan 9 Maret 2023 di National Stadium, Singapura.
Taylor Swift dipastikan tak akan mampir ke Indonesia. Hal ini memang membuat Swifties Indonesia—basis penggemar Taylor Swift—cukup sedih.
Minat penggemar yang ingin menyaksikan konser langsung idolanya begitu tinggi. Tak sedikit dari mereka yang rela perang tiket atau war ticket untuk mendapatkan akses menonton di Singapura.
(Baca juga: Harga Tiket Konser Taylor Swift di Singapura Dibuka Mulai Rp1,2 Jutaan!)
Padahal Indonesia, salah satunya dari Jakarta, merupakan pendengar karya-karya penembang "All Too Well" yang paling banyak.
Ini terlihat dari statistik Spotify yang dihimpun Songstats, bahwa rerata pendengar Taylor Swift dari Jakarta di platform tersebut tembus 2,23 juta pendengar per Juli 2023.
Angka itu mengalahkan pendengar dari London, Inggris, yang mencapai 1,78 juta per Juli 2023. Sedangkan Quezon, Filipina, menempati urutan ketiga dengan torehan 1,29 juta pendengar.
Kota Meksiko, Meksiko, menyusul di posisi keempat dengan jumlah mencapai 1,25 juta pendengar. Kelima, Sydney, Australia, dengan capaian sebesar 1,24 juta pendengar.
Kota-kota besar di Amerika Serikat lainnya seperti Los Angeles, New York, dan Chicago hanya mampu menyumbang di bawah 1,23 juta pendengar dari platform tersebut, seperti terlihat pada grafik.
Secara umum, rerata total pendengar karya Taylor Swift di Spotify mencapai 92,3 juta pendengar per Juli 2023. Pengikutnya tembus 78,5 juta pengikut. Ini menjadikan Taylor Swift bertengger di posisi kedua sebagai musisi terpopuler dan karyanya kerap diputar di platform tersebut.
(Baca juga: Taylor Swift Bakal Konser di Singapura, Ini Albumnya yang Paling Laris)