Deretan Aplikasi Kencan Online Paling Banyak Diunduh Secara Global 2023, Tinder Juaranya

Teknologi & Telekomunikasi
1
Nabilah Muhamad 21/02/2024 19:10 WIB
10 Aplikasi Kencan Online yang Paling Banyak Diunduh Secara Global (2023)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Menurut perusahaan riset aplikasi Business of Apps, Tinder menjadi aplikasi kencan online yang paling banyak diunduh secara global pada 2023. Aplikasi asal Amerika Serikat (AS) ini telah diunduh sebanyak 55 juta kali selama periode tersebut. 

Tinder merupakan anak perusahan Match Group. Perusahaan teknologi ini berpusat di Dallas, AS, yang membawahi sejumlah aplikasi kencan online populer lainnya seperti Hinge, Match, Meetic, OkCupid, Pairs, dan lainnya. 

Di urutan kedua, ada LitMatch yang diunduh sebanyak 34 juta kali oleh seluruh pengguna di dunia. 

Laporan ini menyebut, LitMatch mengalami peningkatan jumlah unduhan yang signifikan di Asia Tenggara pada tahun lalu, tetapi Business of Apps tidak merinci besarannya. 

Lalu Bumble menyusul di peringkat ketiga, dengan 30 juta kali unduhan pada 2023. Aplikasi asal AS ini juga turut menaungi aplikasi kencan online lainnya seperti Badoo, Fruitz, dan Official. 

Badoo juga tercatat masuk ke dalam daftar aplikasi kencan online paling banyak diunduh tahun lalu, dengan total 23 juta kali unduhan. 

Berikut 10 aplikasi kencan online paling banyak diunduh secara global pada 2023: 

  1. Tinder: 55 juta kali unduhan
  2. LitMatch: 34 juta kali unduhan
  3. Bumble: 30 juta kali unduhan
  4. Badoo: 23 juta kali unduhan
  5. SweetMeet: 22 juta kali unduhan
  6. Omi: 18 juta kali unduhan
  7. FRND: 16 juta kali unduhan
  8. TanTan: 14 juta kali unduhan
  9. Hinge: 14 juta kali unduhan
  10. happn: 10 juta kali unduhan

(Baca juga: Ini Aplikasi Kencan Online Terpopuler di Indonesia Awal 2024)

Editor : Padjar Iswara
Data Populer
Lihat Semua