Kunjungan Turis Asing ke RI Tembus 1,13 Juta per Agustus 2023, Tertinggi Sejak Pandemi

Pariwisata
1
Cindy Mutia Annur 03/10/2023 19:14 WIB
Jumlah Kunjungan Wisatawan Mancanegara ke Indonesia (Januari 2020-Agustus 2023)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Laporan Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukkan, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia mencapai 1,13 juta kunjungan pada Agustus 2023. Jumlah ini merupakan yang tertinggi semenjak pandemi Covid-19.

Jumlah kunjungan turis asing itu naik 68,92% dibanding setahun sebelumnya (year-on-year/yoy). Pada Agustus 2022, jumlah kunjungan wisman ke Indonesia hanya 670,5 ribu kunjungan.

Begitu pula bila dibanding bulan sebelumnnya (month-on-month/mom), kunjungan wisman ke Tanah Air pada Agustus 2023 naik 1,02% (mom) dibanding Juli 2023 yang capaiannya 1,12 juta kunjungan wisman.

Menurut BPS, mayoritas wisman yang berkunjung ke Indonesia pada Agustus 2023 menggunakan moda angkutan udara, yaitu sebanyak 826,44 ribu kunjungan. Jumlahnya setara 73% dari total kunjungan wisman pada bulan tersebut.

Selanjutnya, ada 126,04 ribu kunjungan wisman melalui moda angkutan laut (11,13%), dan moda angkutan darat 26,99 ribu kunjungan (2,38%). Sementara, kunjungan wisman ke Indonesia yang melalui pintu perbatasan sebanyak 153,14 ribu kunjungan (13,52%).

Mayoritas wisman yang berkunjung ke Indonesia pada Agustus 2023 berasal dari Malaysia, yaitu 174,79 ribu kunjungan (15,43%), diikuti wisman berkebangsaan Australia 129,06 ribu kunjungan (11,39%), Singapura 105,46 ribu kunjungan (9,31%), Tiongkok 85,2 ribu kunjungan (7,52%), dan Timor Leste 64,29 ribu kunjungan (5,68%).

Secara kumulatif, jumlah kunjungan wisman ke Indonesia sepanjang Januari-Agustus 2023 mencapai 7,44 juta kunjungan, naik 166,12% dibanding periode yang sama tahun lalu. Pada Januari-Agustus 2022, jumlah kunjungan wisman ke RI hanya 2,79 juta kunjungan.

(Baca: 522 Ribu Turis Asing Kunjungi Bali pada Agustus 2023, Terbanyak dari Australia)

Data Populer
Lihat Semua