Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) membuka lowongan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2023 dengan jumlah formasi sebanyak 355 kursi.
Lowongan PPPK ini terbuka bagi semua pelamar dari lulusan SMA, SMK, D3, D4, hingga S1 dari semua jurusan.
Berdasarkan pengumuman Nomor P.021/Otorita IKN/IX/2023 tentang Seleksi Pengadaan PPPK di Lingkungan Pemerintah Ibu Kota Nusantara Tahun Anggaran 2023, formasi tersebut akan dibagi menjadi dua bagian.
Pertama adalah formasi khusus yang sebanyak 138 formasi. Formasi ini hanya dapat diisi oleh pelamar dengan kriteria tertentu, yaitu:
- Eks Tenaga Honorer Kategori II (eks THK-II)
- Tenaga non-Aparatur Sipil Negara (non-ASN)
- Pelamar penyandang disabilitas
Selain itu, Otorita IKN juga membuka lowongan untuk formasi umum sebanyak 217 formasi.
Adapun pendaftaran PPPK di lingkungan Otorita IKN dibuka mulai 20 September 2023 hingga 9 Oktober 2023 secara online melalui laman https://www.ikn.go.id/karier.
(Baca juga: Pendaftar CASN 2023 Lampaui 800 Ribu Orang, Mayoritas Lamar)