Pengguna Instagram RI Tembus 100 Juta Orang per April 2023, Terbanyak ke-4 di Dunia

Teknologi & Telekomunikasi
1
Cindy Mutia Annur 26/09/2023 15:47 WIB
10 Negara dengan Jumlah Pengguna Instagram Terbanyak di Dunia (April 2023)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Berdasarkan laporan We Are Social, jumlah pengguna Instagram global mencapai 1,63 miliar per April 2023. Jumlah tersebut meningkat 12,2% dibandingkan periode sama tahun sebelumnya (year-on-year/yoy).

Sementara jumlah pengguna Instagram di Indonesia telah mencapai 106 juta orang per April 2023. Ini menempatkan Indonesia sebagai negara dengan pengguna Instagram terbanyak keempat di dunia.

Jumlah pengguna Instagram di Tanah Air meningkat 18,9% dibandingkan kuartal sebelumnya (quarter-to-quarter/qtq) yang sebanyak 89,15 juta orang per Januari 2023.

Posisi teratas diduduki oleh India, dengan 326,55 juta pengguna Instagram. India mencatatkan pertumbuhan pengguna tertinggi dibandingkan 10 negara lainnya yaitu naik 42,3% dari kuartal sebelumnya (qtq).

Kemudian, posisinya diikuti oleh Amerika Serikat dengan 168,6 juta pengguna dan Brasil 132,55 juta pengguna Instagram.

Di bawah Indonesia, ada Turki dengan 56,35 juta pengguna Instagram, lalu Jepang 54,65 juta, Meksiko 43,75 juta, Jerman 33,75 juta, Inggris 33,45 juta, dan Italia 30,25 juta pengguna.

Laporan We Are Social juga menunjukkan, pengguna Instagram dunia berusia 18 tahun ke atas didominasi oleh laki-laki dengan proporsi sebanyak 50,6%, sedangkan perempuan 49,4%.

Menurut We Are Social, Instagram menempati urutan keempat aplikasi terpopuler dunia per April 2023, di bawah Facebook, YouTube, dan WhatsApp.

(Baca: Daftar Media Sosial Terpopuler di Dunia April 2023, Facebook Masih Juara)

Data Populer
Lihat Semua