Ini 10 Boyband K-Pop Favorit Orang Indonesia Menurut Survei KIC-Zigi

Media
1
Vika Azkiya Dihni 25/07/2022 12:30 WIB
Boyband K-Pop Favorit Responden (Juni 2022)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Boyband K-Pop banyak digandrungi oleh kalangan anak-anak hingga orang dewasa di dunia, termasuk Indonesia. 

Katadata Insight Center bersama Zigi.id melakukan survei terkait 10 Boyband K-Pop favorit orang Indonesia. Hasilnya, BTS menjadi boyband yang paling banyak disukai oleh responden.

Tercatat, sebanyak 46% responden menyatakan menyukai BTS dalam survei tersebut. Kemudian diikuti oleh NCT dan EXO dengan persentase responden 26% dan 21%.

Tiga boyband yang paling disukai responden tersebut merupakan idol dari generasi ke-tiga yang dimulai dari 2013 hingga 2019. Generasi ini memang cukup familiar di kancah dunia international, termasuk di Indonesia.

Boyband Korea yang paling banyak disukai selanjutnya adalah Super Junior (14%), Seventeen (11%), dan Treasure (8%). Sementara Boyband lainnya memiliki persentase di bawah 8%.

Adapun survei ini dilakukan pada 20–29 Juni 2022 secara online terhadap 1.609 responden warga Indonesia yang menyukai hiburan Korea.

Mayoritas responden berasal dari kelompok Gen Z dan Milenial. Responden tersebar di seluruh Indonesia, dengan populasi terbanyak berada di Pulau Jawa.

(Baca Juga: Adu Laba-Rugi Agensi K-Pop, Siapa Paling Cuan)

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua