Keterisian Tempat Tidur RS Covid-19 Nasional 1,6%, Provinsi Mana Tertinggi?

1
Monavia Ayu Rizaty 20/06/2022 11:30 WIB
Image Loader
Memuat...
Keterisian Tempat Tidur Rumah Sakit Covid-19 Per Provinsi (15 Juni 2022)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) melaporkan rata-rata tingkat keterisian tempat tidur rumah sakit (bed occupancy rate/BOR) rujukan Covid-19 nasional hanya sebesar 1,6% per Rabu, 15 Juni 2022.

Angka tersebut lebih tinggi 0,6 poin dibandingkan BOR RS Covid-19 nasional pada pekan sebelumnya.

Berdasarkan provinsi, BOR RS Covid-19 Kalimantan Utara merupakan yang tertinggi dengan tingkat keterisian 5%. Meski demikian, persentase BOR ini masih berada jauh di bawah standar Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), yakni sebesar 60%.

BOR RS Covid-19 di DKI Jakarta menjadi yang tertinggi kedua dengan persentase 4%. Maluku Utara, Papua, dan Nusa Tenggara Barat menyusul dengan BOR RS Covid-19 sebesar 3%.

Berdasarkan laporan Satgas Penanganan Covid-19, jumlah kasus aktif Covid-19 di Indonesia ada 8.594 kasus aktif per Minggu, 19 Juni 2022. Adapun total kasus Covid-19 per Minggu, 19 Juni 2022 dilaporkan telah mencapai 6,07 juta kasus.

Masyarakat tetap tak boleh lengah dan tetap harus menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penularan virus corona, yakni dengan cara memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan dengan sabun.

(Baca Selengkapnya: Pfizer Jadi Perusahaan Farmasi Terbesar di Dunia pada 2021)

Editor : Annissa Mutia

Data Populer

Lihat Semua