10 Kota dengan Jumlah Miliarder Terbanyak di Dunia

Demografi
1
Monavia Ayu Rizaty 16/06/2022 18:40 WIB
10 Kota dengan Jumlah Miliarder Terbanyak di Dunia (2022)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Majalah asal Amerika Serikat (AS), Forbes, kembali merilis daftar 10 kota dengan jumlah miliarder terbanyak di dunia. Forbes mencatat dari 2.668 miliarder dalam daftar orang terkaya tahun ini, hampir seperempatnya terpusat tinggal di 10 kota.

Berikut daftar lengkap 10 kota dengan konglomerat terbanyak di dunia versi Forbes:

1. New York (AS) - 107 miliarder
2. Beijing (Tiongkok) - 83 miliarder
3. Hong Kong (Hong Kong) - 68 miliarder
4. London (Inggris) - 66 miliarder
5. Shanghai (Tiongkok) - 61 miliarder
6. Shenzhen (Tiongkok) - 59 miliarder
7. Moscow (Rusia) - 53 miliarder
8. Mumbai (India) - 51 miliarder
9. San Francisco (AS) - 44 miliarder
10. Seoul (Korea Selatan) - 38 miliarder

New York berada di urutan puncak kota dengan miliarder terbanyak di dunia karena memiliki 107 miliarder. Tahun lalu, New York juga menempati urutan teratas dengan 99 miliarder.

Sebagian besar miliader New York bekerja di industri keuangan, termasuk pendiri Thrive Capital Josh Kushner. Miliarder pendatang baru New York lainnya termasuk miliarder NFT pertama, yakni Devin Finzer dan Alex Atallah, yang merupakan pendiri startup blockchain OpenSea.

(Baca Selengkapnya: Elon Musk Kini Jadi Pemilik Media Sosial Terkaya di Dunia)

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua