Ini Provinsi dengan Tingkat Pengangguran Tertinggi per Februari 2022

Ketenagakerjaan
1
Dzulfiqar Fathur Rahman 10/05/2022 15:00 WIB
5 Provinsi dengan Tingkat Pengangguran Terbuka Tertinggi Nasional (Februari 2022)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Menurut laporan Badan Pusat Statistik (BPS), Banten merupakan provinsi dengan tingkat pengangguran terbuka paling tinggi per Februari 2022, dengan persentase 8,53%.

Setelahnya ada Jawa Barat, Kepulauan Riau, DKI Jakarta, dan Kalimantan Timur, dengan tingkat pengangguran terbuka di kisaran 6,7-8,3% seperti terlihat pada grafik.

Jika dilihat secara nasional, tingkat pengangguran terbuka berada di level 5,83% pada Februari 2022, menandai penurunan 0,43 poin persentase dari tahun sebelumnya.

Sejalan dengan tren pemulihan ekonomi, tingkat pengangguran di semua provinsi pada Februari 2022 tercatat menurun dibandingkan Februari 2021.

Namun, hanya Kalimantan Utara, Papua Barat, Riau, Maluku, dan Gorontalo yang tingkat penganggurannya sudah lebih rendah dari level sebelum pandemi.

(Baca: 11 Juta Penduduk Usia Kerja Masih Terkena Dampak Pandemi)

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua