Survei Populix: Mayoritas Masyarakat Habiskan Anggaran Sampai Rp 5 Juta untuk Libur Akhir Tahun

1
Monavia Ayu Rizaty 24/12/2021 16:18 WIB
Image Loader
Memuat...
Rata-Rata Anggaran yang Dihabiskan untuk Liburan Akhir Tahun (November 2021)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Survei Populix tentang tren masyarakat Indonesia dalam menyambut liburan akhir tahun menunjukkan mayoritas atau 31% responden menyatakan akan menghabiskan anggaran untuk liburan akhir tahun sekitar Rp 2.500.000 hingga Rp 5.000.000.

Sementara, 28% responden akan menghabiskan anggaran kurang dari Rp 2.500.000 untuk liburan akhir tahun. Kemudian, ada 17% repsonden yang mengaku akan menghabiskan sekitar Rp 5.000.001 hingga Rp 7.500.000.

Responden yang akan menghabiskan anggaran liburan akhir tahun sebesar Rp 7.500.001 hingga Rp 10.000.000 sebesar 13%. Adapun, responden yang menghabiskan anggaran lebih dari Rp 10.000.000 sebanyak 12%.

Mayoritas responden atau 63% melakukan liburan akhir tahun bersama keluarga. Sebanyak 55% responden juga mengatakan akan berlibur berasama pasangan mereka. Kemudian, 32% responden akan berlibur dengan teman-teman dan 6% akan berlibur sendiri.

Survei Populix dilakukan pada November 2021 dan diikuti oleh 1.012 responden dengan mayoritas responden adalah gen Z serta milenial yang tinggal di kota-kota besar.

(Baca Selengkapnya: Wisata Alam Jadi Kegiatan Favorit Liburan Natal dan Tahun Baru)

Editor : Annissa Mutia

Data Populer

Lihat Semua