Mandiri Institute: Kunjungan ke Tempat Belanja Meningkat

Ekonomi & Makro
1
Dwi Hadya Jayani 09/09/2021 16:00 WIB
Angka Kunjungan Menurut Kategori Tempat Belanja
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Laporan Mandiri Institute melaporkan angka kunjungan ke tempat belanja terus mengalami peningkatan hingga awal September 2021. Ini dapat dilihat kunjungan ke shopping mall yang terus mengalami kenaikan sejak awal Agustus 2021.

Tercatat sebanyak 45% angka kunjungan ke shopping mall saat jam sibuk pada tanggal 1 hingga 11 Agustus 2021. Kemudian kunjungan ini meningkat menjadi 61% pada 22 hingga 28 Agustus 2021 dan meningkat kembali menjadi 67% pada 29 Agustus hingga 5 September 2021.

Kunjungan ke supermarket juga tercatat meningkat setelah mengalami penurunan pada tanggal 1 hingga 11 Agustus 2021. Peningkatan ini dari 68% pada 22 hingga 28 Agustus 2021 menjadi 72% pada 29 Agustus hingga 5 September 2021 saat jam sibuk.

(Baca: Volume Transaksi Kartu Debet ATM Menurun 16,7% pada 2021 )

Laporan tersebut menjelaskan terdapat perbedaan antara shopping mall  dan supermarket sehingga terdapat perbedaan dalam pemulihan angka kunjungan. Shopping mall umumnya pusat belanja yang menawarkan berbagai pengalaman untuk konsumen. Sementara supermarket lebih difokuskan untuk kebutuhan harian rumah tangga.

Mandiri Institute juga menyebutkan angka kunjungan ke tempat belanja lainnya meningkat, yaitu dari 57% pada 22 hingga 28 Agustus 2021 menjadi 64% pada 29 Agustus hingga 5 September 2021.

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua