Indonesia Cetak Inflasi 0,08% pada Juli 2021

Ekonomi & Makro
1
Dwi Hadya Jayani 02/08/2021 12:40 WIB
Laju Inflasi Bulanan Indonesia (Month on Month/MoM)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Tingkat inflasi Indonesia sebesar 0,08% dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 106,54 pada Juli 2021. Laju ini meningkat dari bulan sebelumnya yang mengalami deflasi sebesar 0,16%.

Inflasi tertinggi terjadi pada kelompok pengeluaran kesehatan sebesar 0,24%. Kemudian disusul kelompok pendidikan 0,18% dan kelompok makanan, minuman, dan tembakau sebesar 0,15%.

Sementara itu, terdapat dua kelompok pengeluaran yang mengalami deflasi. Kelompok ini adalah perawatan dan jasa pribadi lainnya yang mengalami deflasi 0,07% dan transportasi 0,01%.

Inflasi tertinggi terjadi di Sorong sebesar 1,51% dengan IHK 108,33, sedangkan terendah terjadi di Sampit sebesar 0,01% dengan IHK 107,1. Sementara deflasi tertinggi terjadi di Manokwari sebesar 0,6% dengan IHK 109,89. Deflasi terendah di Maumere dan Samarinda masing-masing 0,01% dengan IHK 106,65 di Maumere dan 105,69 di Samarinda.

Adapun secara tahunan, Indonesia mengalami inflasi sebesar 1,52%, sedangkan tahun kalender sebesar 0,81%.

(Baca: Inflasi Amerika Serikat Capai 5,4%, Tertinggi dalam 13 Tahun Terakhir)

Editor : Annissa Mutia

Tags

Data Populer
Lihat Semua