Apple Memimpin Pasar Jam Pintar Global

1
Yosepha Pusparisa 05/04/2021 12:50 WIB
Image Loader
Memuat...
Jumlah Pengiriman Jam Pintar Global
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Apple berhasil merajai pasar jam pintar (smartwatch) selama dua tahun berturut-turut. Produk Amerika Serikat (AS) tersebut mampu terjual (shipments) 28,4 juta unit pada 2019. Jumlahnya meningkat 19% menjadi 33,9 juta unit setahun setelahnya.

Jam pintar produk Tiongkok, Huawei menyusul dengan pertumbuhan tertinggi. Produk tersebut melejit hingga 26%, dari 8,7 juta unit pada 2019 menjadi 11,1 unit sepanjang 2020. Peningkatan permintaan itu berlangsung di tengah sanksi pemerintah AS terhadap Huawei yang tersandung skandal spionase.

Sementara itu, jam pintar merek Samsung, BBK, dan Fitbit mengalami penurunan penjualan di kisaran 1-9%. Samsung hanya sanggup mengirimkan 9,1 juta unit, diikuti BBK (6,6 juta unit), dan Fitbit (5,9 juta unit) pada 2020.

(Baca: iPhone Generasi Terbaru Punya Kecepatan Unduhan 5G Paling Tinggi)

Data Stories Terkini
Databoks Premium
Databoks Premium

Data Populer

Lihat Semua