Hingga Maret, Wisman Asal ASEAN Capai 1,56 Juta

Layanan konsumen & Kesehatan
1
Nazmi Haddyat Tamara 11/05/2019 11:09 WIB
Jumlah Wisatawan Mancanegara Asal Negara ASEAN
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) asal ASEAN sepanjang Januari hingga Maret 2019 mencapai 1,56 juta wisatawan. Sepanjang 2018, jumlah wisman yang berkunjung sebanyak 5,46 juta, angka ini meningkat dari tahun sebelumnya yang tercatat sebanyak 4,52 juta wisatawan.

 

Malaysia masih menjadi penyumbang wisatawan terbesar dari negara ASEAN. Periode Januari-Maret 2019 wisman asal Malaysia sebanyak 798,9 ribu. Singapura menjadi negara kedua dengan jumlah wisman 453,6 ribu. Filipina, Thailand, dan Vietnam masing-masing menyusul dibawah kedua negara tetangga tersebut.

Urutan negara penyumbang wisman asal ASEAN ini tetap bertahan sejak 2 tahun lalu. Beberapa kebijakan dilakukan oleh pemerintah guna meningkatkan jumlah wisman khususnya yang berasal dari ASEAN. Salah satunya adalah kebijakan pembayaran digital dengan QR Code (Quick Response Code). Untuk penerapan awal, Bank Indonesia akan bekerja sama dengan bank sentral Singapura dan Thailand dalam sistem pembayaran digital ini.

Data Populer
Lihat Semua