Beberapa metode pembayaran masih dalam proses aktivasi.
Harga BBM di SPBU Pertamina (10/2/2019)
:[/] [bold]
:[/] [bold]
:[/] [bold]
Nama Data
9 feb 2019
sebelumya
Pertamax Turbo
11.200
12.000
Dex
11.700
11.750
Dexlite
10.200
10.300
Pertamax
9.850
10.200
Pertalite
7.650
7.650
Premium
6.450
6.450
A Font Kecil
A Font Sedang
A Font Besar
PT Pertamina (Persero) pada hari Minggu (10/2/2019) kembali melakukan penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) seiring turunnya harga minyak mentah dunia serta terapresiasinya nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS).
Harga BBM di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Pertamina turun antara Rp 50-800/liter. Penurunan terbesar dicatat BBM jenis Pertamax Turbo (Ron 95), yakni Rp 800/liter menjadi Rp 11.200/liter. Kemudian diikuti BBM jenis Pertamax (Ron 92) turun Rp 350/liter menjadi Rp 9.850/liter. Lalu BBM jenis Dexlite turun Rp 100/liter menjadi Rp 10.200/liter dan Dex turun Rp 50 menjadi Rp 11.700/liter. Sedangkan harga Pertalite tidak mengalami perubahan tetap di Rp 7.650/liter.
>
Selain itu, Pertamina juga menurunkan harga BBM jenis Premium di wilayah Jawa, Madura dan Bali (Jamali) menjadi sama dengan harga di luar Jamali sebesar Rp 6.450/liter.