Produksi Non BBM dari Kilang Indonesia 2014

Energi
08/08/2016 22:09 WIB
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Selain memproduksi minyak mentah yang nantinya dijadikan bahan bakar minyak (BBM), kilang di Indonesia juga memproduksi bahan bakar non-BBM. Data menunjukkan, produksi hasil kilang non-BBM pada 2014 terbesar dicatatkan Naphta sebesar 24,2 juta ton. Naphta biasa dipakai sebagai bahan baku produksi komponen bensin beroktan tinggi.

Produksi tertinggi kedua non-BBM yakni Low Sulphur Waxy Residue (LSWR) sebesar 22,1 juta ton. Bahan bakar ini juga dapat dimanfaatkan sebagai minyak bakar untuk pemanas di negara-negara bersuhu dingin.

Produksi non-BBM lainnya yakni Lube Base Oil yang mencapai 2,5 juta ton dan Aspal 2,2 juta ton. Lube Base adalah bahan baku pelumas atau disebut pelumas dasar, digunakan sebagai bahan baku minyak pelumas dan bisa juga untuk bahan kosmetika. Di Indonesia, satu-satunya kilang yang bisa memproduksi Aspal dan Base Oil adalah Pertamina Unit Pengolahan IV Cilacap.

Data Populer
Lihat Semua