Dominan, Honda Kuasai Pasar Penjualan Sepeda Motor di Dunia

1
Monavia Ayu Rizaty 26/11/2021 13:30 WIB
Image Loader
Memuat...
10 Merek Motor Terlaris di Dunia (Januari-September 2021)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Sepeda motor adalah salah satu jenis kendaraan yang paling dominan digunakan oleh masyarakat dunia. Sepeda motor sendiri merupakan pengembangan dari sepeda konvensional yang telah digunakan oleh manusia sebelumnya.

Menurut situs motorcyclesdata.com, Honda menjadi merek sepeda motor terlaris di dunia dengan penjualan global hingga 12,4 juta unit pada Januari-September 2021. Tipe sepeda motor Honda yang paling laris di pasaran antara lain PCX125, CBF125, Honda Vision 110, CBR125R, dan SH15i.

Yadea menempati peringkat kedua merek sepeda motor terlaris dengan penjualan sebanyak 4,8 juta unit. Diikuti penjualan Hero Motor sebanyak 3,77 juta unit. Kemudian, penjualan sepeda motor Yamaha sebanyak 3 juta unit.

Berikutnya, penjualan sepeda motor merek Bajaj Auto tercatat sebanyak 1,84 juta unit. Sepeda motor merek TVS Motor dan Suzuki masing-masing sebanyak 1,75 juta unit dan 1,13 juta unit.

Sementara, merek sepeda motor Haojue berhasil menjual 1 juta unit. Adapun merek Zongshen dan Niu Tech, masing-maisng mencatatkan penjualan sepeda motor sebanyak 938 ribu dan 804 ribu.

(Baca Selengkapnya: Penjualan Motor Domestik Turun Tipis 1,15% pada September 2021)

 

Editor : Annissa Mutia

Data Populer

Lihat Semua