Saham agensi K-Pop, Hybe Co Ltd, sempat anjlok ketika grup musiknya BTS mengumumkan akan mengurangi aktivitas grupnya pada 14 Juni lalu. Dalam sehari, harga saham Hybe di Bursa Korea langsung anjlok 24,87%.
Sejak pengumuman tersebut pihak, Hybe sudah menyatakan BTS tetap akan melakukan aktivitas grup meski masing-masing anggota akan lebih terhadap karir solo masing-masing.
Meski begitu, saham Hybe tetap berada di bawah level sebelum 14 Juni. Pada Selasa (21/6), saham Hybe ditutup 149.500 won Korea. Harga tersebut 22,54% lebih rendah dari harga pada 14 Juni.
BTS memang menjadi pendulang utama pendapatan bagi Hybe. Dibanding grup lainnya dalam naungan Hybe, BTS menjual album paling banyak.
Pada 2021, BTS menjual 7,4 juta kopi album. Ini merupakan 2 kali lipat penjualan album Seventeen, grup K-Pop Hybe dengan penjualan terbesar kedua.
(Baca: Ini Negara yang Paling Sering Nonton Video BTS di YouTube)