Riset Nielsen berjudul 2018 Trends for Mobile Payment in Chinese Outbound Tourism menunjukkan, wisatawan Tiongkok paling banyak menggunakan dananya untuk berbelanja ketika berwisata di luar negeri. Tren konsumsi wisatawan Tiongkok ini relatif tidak berubah dibandingkan tahun sebelumnya.
Sekitar 24,6% dari dana yang dibawa para wisatawan Tiongkok digunakan untuk berbelanja. Dana yang dialokasikan untuk akomodasi 18,4% sedangkan untuk bersantap di restoran sebesar 15,8%. Biaya yang dikeluarkan wisatawan Tiongkok untuk tiket tempat wisata sebesar 14% dan transportasi sebesar 10%. Sisanya, dialokasikan untuk rekreasi, biaya komunikasi/internet, dan kebutuhan lain-lain.