Kalteng Peringkat Terendah Pemberian ASI Ekslusif Balita di 2020

1
Monavia Ayu Rizaty 16/06/2021 13:40 WIB
Image Loader
Memuat...
10 Provinsi Terendah Persentase Bayi ? 6 Bulan yang Mendapatkan ASI Eksklusif Tahun 2020 (%)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan persentase pemberian Air Susu Ibu (ASI) eksklusif pada bayi berusia kurang dari 6 bulan di Kalimantan Tengah (Kalteng) hanya 52,98% pada 2020. Persentase tersebut sekaligus menjadi yang terendah nasional.

Setelah Kalteng, Sumatera Utara mengikuti dengan persentase sebesar 53,39%,  Kepulauan Bangka Belitung 55,47%, Gorontalo 56,22%, dan Maluku 57,19%. Secara nasional, persentase pemberian ASI bayi berusia kurang dari 6 bulan pada 2020 sebesar 69,62%. Persentase ini meningkat dibanding tahun 2019 yang sebesar 66,69%.

(Baca Selengkapnya: 66,69% Bayi di Bawah 6 Bulan Mendapatkan ASI Eksklusif pada 2019)

Pada perayaan Pekan Menyusui Dunia pada tanggal 1-7 Agustus 2020, Unicef dan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyerukan agar pemerintah dan semua pemangku kepentingan fokus mempertahankan serta mempromosikan akses layanan bagi para ibu agar tetap menyusui selama pandemi.

Bagi ibu yang terkonfirmasi atau menjadi pasien suspek Covid-19, Unicef dan WHO tetap mendorong ibu untuk tetap menyusui selama pandemi tanpa memisahkan ibu dengan bayi dan tetap memperhatikan langkah pengendalian penularan.

Menurut WHO, sampai saat ini belum ada data yang cukup untuk menyimpulkan bahwa Covid-19 dapat menular secara vertikal dari ibu ke anak melalui menyusui. Di sisi lain, penghentian dalam memberikan ASI bisa menimbulkan konsekuensi yang signifikan kepada bayi.

Editor : Annissa Mutia

Data Populer

Lihat Semua