Hingga 30 Desember 2020, terdapat 699 kasus positif Covid-19 warga negara asing (WNA). Sementara itu, tercatat 636 WNA yang kontak erat dengan persebaran tertinggi terdapat di Aceh sebanyak 106 kasus, Jakarta 73 kasus, dan Jawa Tengah 27 kasus.
Satgas Covid-19 juga mencatat sebanyak 509 WNA negatif/sembuh. WNA yang kembali ke negaranya sebanyak 333 kasus. Sementara WNA yang meninggal dunia sebanyak 13 orang terkonfirmasi positif dan 25 suspek.
Pemerintah memberlakukan larangan masuk bagi WNA per 1 Januari 2020 untuk mencegah penularan varian baru Covid-19. Pemerintah pun terus mengimbau masyarakat menerapkan gerakan 3M (mencuci tangan dengan sabun, memakai masker, dan menjaga jarak dari kerumunan) untuk memutus penularan Covid-19.