Bukan dari AS atau Tiongkok, Inilah Orang Terkaya Dunia 2023

INFOGRAFIK
Penulis
Cindy Mutia Annur 24/05/2023 11:40 WIB

  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Bernard Arnault dan keluarganya masih bertengger dalam daftar orang terkaya di dunia versi Forbes Real Time Billionaire per 16 Mei 2023. Direktur utama LVMH Moët Hennessy Louis Vuitton tersebut sukses menggeser posisi Elon Musk yang sebelumnya kokoh di posisi puncak orang terkaya dunia.

Tercatat, Bernard Arnault memiliki kekayaan sebesar US$234,2 miliar atau sekitar Rp3.470,84 triliun (asumsi kurs Rp14.820/US$). Keuntungan saham LVMH miliknya berhasil menambah pundi-pundi kekayaan miliknya hingga US$53 miliar dalam satu tahun terakhir.


Adapun pria asal Prancis itu mengawasi kerajaan bisnis LVMH dari 75 merek fesyen dan kosmetik, termasuk Louis Vuitton dan Sephora.

Menurut Forbes, LVMH mengakuisisi perhiasan Amerika Tiffany & Co pada 2021 seharga US$15,8 miliar. Hal tersebut diyakini sebagai akuisisi merek mewah terbesar yang pernah ada.

Di posisi kedua orang terkaya dunia, ditempati oleh Elon Musk dengan besaran harta kekayaan US$175,8 miliar. Saham mobil listrik Tesla miliknya anjlok cukup parah sejak mengumumkan rencana akuisisi Twitter pada April 2022. Hal inilah yang menyebabkan harta kekayaannya merosot cukup tajam hingga turun peringkat dari posisi puncak daftar orang terkaya dunia.

Pendiri Amazon, Jeff Bezos, menempati posisi ketiga orang terkaya di dunia saat ini. Meski telah mengundurkan diri sebagai CEO pada perusahaannya, namun nilai kekayaannya masih cukup tinggi yaitu mencapai US$134,2 miliar.

Berikut daftar 10 orang terkaya di dunia per 16 Mei 2023 menurut Forbes Real Time Billionaire:

  1. Bernard Arnault & keluarga: US$234,2 miliar
  2. Elon Musk: US$175,8 miliar
  3. Jeff Bezos: US$134,2 miliar
  4. Larry Ellison: US$121,1 miliar
  5. Bill Gates: US$114 miliar
  6. Warren Buffet: US$113,7 miliar
  7. Carlos Slim Helu & keluarga: US$100,2 miliar
  8. Larry Page: US$99,4 miliar
  9. Steve Ballmer: US$96,1 miliar
  10. Sergey Brin: US$95,1 miliar

(Baca: Hewan Peliharaan Terkaya di Dunia, Hartanya Triliunan Rupiah)