Jakarta menjadi salah satu kota dengan gedung pencakar langit setinggi 200 meter atau lebih terbanyak di dunia. Ibukota Indonesia tersebut menduduki posisi ke delapan dunia dengan memiliki 28 bangunan tinggi. Pada 2015, Jakarta telah menyelesaikan pembangunan tujuh skyscraper di atas 200 meter. Total tinggi gedung-gedung yang dibangun di Jakarta mencapai 1.588 meter.
Kota dengan jumlah gedung pencakar langit terbanyak di dunia adalah Dubai. Menurut skyscrapercenter.com gedung tinggi dengan ketinggian 200 meter atau lebih di kota tersebut mencapai 64 bangunan. Kota di sepanjang pantai selatan Teluk Persia ini juga memiliki gedung tertinggi di dunia yang bernama Burj Khalifah.
Pembangunan gedung pencakar langit saat ini telah menjadi tren global. Selain difungsikan sebagai tempat perkantoran, hotel, atau sarana lainnya, bangunan tinggi ternyata juga bisa menjadi landmark .