Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) mengumumkan 10 peserta dengan nilai tertinggi dalam Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2022 di setiap program studi (prodi).
Untuk prodi sains dan teknologi (saintek), nilai rata-rata hasil SBMPTN tertinggi didominasi oleh prodi kedokteran. Tercatat, 9 dari 10 peserta dengan nilai tertinggi berasal dari prodi kedokteran.
Berdasarkan asal kampus, Universitas Gadjah Mada (UGM) mendominasi dengan 6 peserta yang masuk daftar nilai rata-rata hasil SBMPTN tertinggi untuk prodi saintek.
Sementara itu, peserta dengan nilai tertinggi di SBMPTN 2022 berhasil masuk ke jurusan Sekolah Teknik Elektro & Informatika (STEI) Institut Teknologi Bandung (ITB) dengan raihan nilai 830,98.
Menyusul di urutan kedua dan ketiga, peserta tersebut berhasil masuk ke prodi kedokteran Universitas Diponegoro (UNDIP) dengan skor berturut-turut 826,29 dan 824,02.
Berikut daftar 10 peserta dengan nilai tertinggi SBMPTN 2022 di prodi saintek:
1. Peserta lulus ke Institut Teknologi Bandung Sekolah Teknik Elektro & Informatika (STEI) Komputasi - 830,98
2. Peserta lulus ke Universitas Diponegoro Kedokteran - 826,29
3. Peserta lulus ke Universitas Diponegoro Kedokteran - 824,02
4. Peserta lulus ke Universitas Gadjah Mada Kedokteran - 823,24
5. Peserta lulus ke Universitas Gadjah Mada Kedokteran - 823,21
6. Peserta lulus ke Universitas Gadjah Mada Kedokteran - 820,46
7. Peserta lulus ke Universitas Jenderal Soedirman Pendidikan Dokter - 817,72
8. Peserta lulus ke Universitas Gadjah Mada Kedokteran - 817,03
9. Peserta lulus ke Universitas Gadjah Mada Kedokteran - 816,82
10. Peserta lulus ke Universitas Gadjah Mada Kedokteran - 814,47
(Baca Juga: Jawa Timur, Provinsi dengan Peserta Tebanyak Lolos SBMPTN 2022)