Tim nasional (Timnas) Argentina berhasil melaju ke babak final Piala Dunia Qatar 2022. Skuad La Albiceleste - sebutan Timnas Argentina-- tampil untuk kali ke-6 di final turnamen sepak bola paling bergengsi di dunia sejak 1930.
Dalam pertandingan semi final di Lusail Stadium, Rabu (14/12/2022) dini hari WIB, Timnas Agentina yang dikomandani Lionel Messi berhasil mengalahkan Timnas Kroasia dengan skor 3-0.
Messi mengawali gol kemenangan Timas Argentina atas Timnas Kroasia melalui titik penalti pada menit ke-34 babak pertama sehingga skor berubah menjadi 1-0. Lima menit kemudian, Julian Alvares menggandakan gol kemenangan skuad La Albiceleste atas Timnas Kroasia pada menit ke-39, skor kembali berubah menjadi 2-0.
Pada babak kedua, Julian Alvares kembali menambah gol kemenangan Argentina atas Vatreni – julukan Timnas Kroasia pada menit ke-69 dan mengubah skor menjadi 3-0. Hingga akhir babak kedua, Timnas Kroasia tidak mampu mencetak gol sehingga pertandingan berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan Timnas Argentina.
Dengan kemenangan tersebut, Messi cs berhasil memperbaiki rekor kemenangan Argentina atas Kroasia menjadi 3-2 dalam 5 pertandingan terakhirnya sejak 1998-2022. Berikut ini hasil 5 pertandingan terakhir Argentina melawan Kroasia:
- 2022, Argentina 3-0 Kroasia (Piala Dunia)
- 2018, Argentina 0-3 Kroasia (Piala Dunia)
- 2014, Argentina 2-1 Kroasia (Persahabatan)
- 2006, Argentina 2-3 Kroasia (Persahabatan)
- 1998, Argentina 1-0 Kroasia (Piala Dunia)
Dalam 18 turnamen Piala Dunia yang diikutinya sejak 1930-2022, Timnas Argentina berhasil tampil di final sebanyak 6 kali. Timnas Argentina berhasil 2 kali meraih tropi Juara Piala Dunia, yakni pada 1978 dan 1986. Sebanyak 3 kali La Albiceleste juga harus puas di posisi runner up (juara kedua), yaitu pada 1930, 1990 dan 2014.
Pada Piala Dunia Qatar 2022, Timnas Argentina akan menantang pemenang semi finalis lainnya antara Prancis vs Maroko yang dijadwalkan akan berlangsung di Al Bayt Stadium, Kamis (15/12/2022) dini hari WIB.
Berikut ini perjalanan Timnas Argentina melaju ke final Piala Dunia Qatar 2022:
Final (18/12/2022):
- Argentina vs (Prancis/Maroko)
Semi final (4 besar):
Babak 8 Besar:
- Argentina 2-2 Belanda (Penalti: Argentina 4-3 Belanda)
Babak 16 Besar:
Fase Penyisihan Grup C:
- Argentina 2-0 Polandia
- Argentina 2-0 Meksiko
- Argentina 1-2 Arab Saudi
(Baca: Piala Dunia Qatar 2022: Siapa Lebih Kuat, Argentina atau Kroasia?)