Daftar Top Skor Sementara Piala Asia 2023: Posisi Ayemen Huseein Terancam

Olahraga
1
Nabilah Muhamad 31/01/2024 14:36 WIB
Daftar Top Skor Sementara Piala Asia 2023 (31 Januari 2024)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Striker timnas Irak, Aymen Hussein, memimpin daftar top skor sementara Piala Asia 2023. Menurut data Transfermarkt, ia telah mengoleksi 6 gol hingga babak 16 besar Piala Asia 2023.

Selama empat pertandingan yang dilakoninya, Aymen terekam selalu mencetak gol untuk Irak. Teranyar, ia menyumbang dua gol dalam laga Irak vs Yordania yang berakhir dengan 203.

Pada duel berlangsung di Khalifa International Stadium, Senin (29/1/2024) lalu, Aymen berhasil membobol gawang lawan pada menit ke-76 dan ke-77. 

Kendati demikian, upaya Aymen untuk menambah pundi-pundi gol harus terhenti karena perjalanan Irak di Piala Asia 2023 harus terhenti di babak 16 besar. 

Saat ini, pesaing terdekat Aymen Hussein adalah Akram Afif. Winger asal Qatar itu telah mencetak 4 gol. Ia berpeluang besar untuk mengisi posisi puncak karena Qatar masih melanjutkan perjuangannya ke babak perempat final. 

Lalu ada Oday Dabbagh (Palestina) dan Ayase Ueda (Jepang) di urutan berikutnya yang sama-sama telah mencetak tiga gol. Keduanya juga berpotensi memanaskan persaingan top skor jika kembali berhasil membobol gawang lawan pada laga berikutnya, 

Berikut daftar 10 top skor sementara Piala Asia per 31 Januari 2024, dilansir dari Transfermarkt: 

  1. Aymen Hussein (Irak): 6 gol
  2. Akram Afif (Qatar): 4 gol
  3. Oday Dabbagh (Palestina): 3 gol
  4. Ayase Ueda (Jepang): 3 gol
  5. Lee Kang In (Korea Selatan): 3 gol
  6. Yazan Al-Naimat (Yordania): 2 gol
  7. Supachai Chaided (Thailand): 2 gol
  8. Mahmoud Al-Mardi (Yordania): 2 gol
  9. Takumi Minamino (Jepang): 2 gol
  10. Abbosbek Fayzullaev (Uzbekistan): 2 gol

(Baca juga: Korea Selatan Tekuk Arab Saudi 3-5 Lewat Adu Penalti, Melaju ke Perempat Final Piala Asia 2023)

Editor : Padjar Iswara
Data Populer
Lihat Semua