Penjualan Mobil Bulanan RI Naik 5,02% November 2023, Bagaimana Tren Tahunannya?

Transportasi & Logistik
1
Cindy Mutia Annur 14/12/2023 12:49 WIB
Volume Penjualan Mobil Wholesales Bulanan di Pasar Domestik (November 2022-November 2023)*
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Menurut laporan Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan mobil dari pabrik ke dealer (wholesales) di pasar domestik pada November 2023 sebesar 84.390 unit, naik 5,02% dibanding bulan sebelumnya (month-on-month/mom).

Meski demikian jika dilihat secara tahunan, kinerja penjualan mobil wholesales Indonesia pada November 2023 anjlok 7,54% dibandingkan November 2022 (year-on-year/yoy) yang sebanyak 91.275 unit.

Secara kumulatif, penjualan mobil wholesales di pasar domestik sepanjang Januari-November 2023 mencapai 920.518 unit. Capaian ini pun turun 2,35% dibanding Januari-November 2022 (cumulative-to-cumulative/ctc) yang sebanyak 942.686 unit.

Sekretaris Umum Gaikindo Kukuh Kumara mengatakan, salah satu faktor penyebab menurunnya penjualan mobil pada 2023 karena suku bunga dolar Amerika Serikat yang terus meningkat, khususnya pada September-Oktober 2023.

Selain itu, menurut Kukuh, ketatnya persyaratan kredit juga menjadi kendala terhadap penjualan mobil tahun ini. Ia menjelaskan bahwa saat ini sekitar 70% sampai 80% pembeli mobil di Tanah Air masih menggunakan transaksi secara kredit.

Alhasil, apabila syarat kredit diperketat, maka sedikit mengurangi pembelian kendaraan bermotor roda empat. Namun, Kukuh mengatakan, instansinya masih optimis penjualan tahun ini bisa menyamai capaian 2022.

“Mudah-mudahan (penjualan mobil) bisa sampai di 1 juta ya. Karena sampai dengan November kemarin sudah 920 ribuan (wholesales),” kata Kukuh dilansir dari KatadataOTO, Senin (11/12/2023).

Sebelumnya, Gaikindo mengatakan bahwa iklim pembelanjaan di sektor otomotif masih relatif tinggi. Menurutnya, target penjualan mobil sebesar 975 ribu unit hingga akhir 2023 dapat tercapai.

(Baca: Toyota Masih Jadi Mobil Terlaris di Indonesia Oktober 2023, Wuling Salip Fuso)

Data Populer
Lihat Semua