Survei Jakpat: Kirim Hampers Lebaran Jadi Tradisi di Masyarakat, Ini Tujuan Pengirimannya

Produk Konsumen
1
Monavia Ayu Rizaty 01/05/2022 12:30 WIB
Tujuan Kirim Hampers Lebaran (April 2022)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Saling berkirim hampers sudah menjadi tradisi masyarakat Muslim di Indonesia ketika akan memasuki Lebaran. Hampers atau parcel ini biasanya berisi aneka kue kering, minuman, hingga peralatan ibadah.

Tradisi ini tak hanya dilakukan antar masyarakat sesama Muslim saat merayakan Lebaran, tapi juga pada sesama Kong Hu Cu saat Imlek, atau sesama Kristen saat Natal.

Survei JakPat menunjukkan, mayoritas responden (83,7%) menyatakan bahwa mereka akan mengirim hampers Lebaran kepada keluarga. Lalu, 58% responden ingin mengirim hampers ke teman dekat atau sahabat.

Sebanyak 24,4% mengirim bingkisan Lebaran untuk rekan kerja dan 18,2% untuk klien atau rekan bisnis. Sementara, 10,1% responden mengirim ke atasan di kantor dan 0,8% kirim ke pacar.

Survei ini dilakukan pada 20 April 2022 via aplikasi JakPat dengan melibatkan 2.225 responden.

(Baca Selengkapnya: 85 Juta Orang Bakal Mudik Lebaran 2022, Terbanyak dari Jawa Timur)

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua