10 Negara Penghasil Jahe Terbesar di Dunia, Indonesia Masuk Daftar

Agroindustri
1
Vika Azkiya Dihni 20/04/2022 16:20 WIB
10 Negara dengan Produksi Jahe Terbesar di Dunia (2020)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Indonesia masuk ke dalam daftar 10 negara penghasil jahe terbesar di dunia. Menurut data dari Food and Agriculture Organization, Indonesia menempati posisi ke lima dengan produksi 183,5 ribu ton jahe pada 2020.

Di Indonesia, jahe memang termasuk salah satu jenis tanaman rempah yang unggul. Selain jadi bumbu masakan, jahe juga banyak dijadikan minuman yang menghangatkan dan dipercaya bisa menyembuhkan sejumlah penyakit.

Produksi jahe di Indonesia masih kalah jauh dari India. India tercatat menempati urutan pertama sebagai negara penghasil jahe terbesar di dunia dengan produksi 1,8 juta ton pada 2020.

Sementara Nigeria berada di urutan kedua dengan produksi jahe 734,2 ribu ton. Menyusul Tiongkok dan Nepal dengan produksi masing-masing 618,9 ribu ton dan 298,9 ribu ton.

Thailand berada di bawah Indonesia dengan produksi jahe 167 ribu ton. Setelahnya ada Bangladesh yang memproduksi jahe sebesar 84,8 ribu ton.

(Baca Juga: Jawa Timur Jadi Produsen Jahe Terbesar di Indonesia pada 2020)

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua