Ini Daftar Album The Beatles Paling Laris

Media
1
Monavia Ayu Rizaty 13/09/2021 15:40 WIB
5 Album Terlaris The Beatles (Juta Kopi) (Hingga 2020)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Band asal Inggris yang melegenda, The Beatles, menjadi salah satu band yang paling dikenang sepanjang sejarah permusikan dunia. Meski sudah bubar sejak tahun 1970 dan beberapa personelnya sudah tiada, album-album The Beatles telah terjual hingga jutaan kopi. 

Berikut lima album The Beatles yang meraih penjualan terbaik merujuk pada TheTalko:

  1. Sgt. Pepper's Lonely Hearts Club Band (Terjual 32 juta kopi)

Pada 1967 The Beatles merilis album 'Sgt. Pepper's Lonely Hearts Club Band'. Album ini menjadi salah satu album terbaik sepanjang masa versi beberapa media, salah satunya majalah musik Rolling Stone. Album Sgt. "Pepper's bukan hanya menarik dari musiknya saja, tetapi juga sampul album yang ikonik," ungkap Rolling Stone.

  1. Revolver (Terjual 27 Juta Kopi)

Album 'Revolver' dirilis pada 5 Agustus 1966. Album ini menjadi proyek rekaman terakhir The Beatles sebelum mereka pensiun sebagai penampil live. Album ini juga dianggap sebagai salah satu album terbesar dan paling inovatif dalam sejarah musik populer.

  1. Rubber Soul (Terjual 16,5 Juta Kopi)

Album yang dirilis pada 3 Desember 1965 ini memiliki genre folk rock dan juga menggabungkan unsur pop dan gaya musik soul. 'Rubber Soul' sukses secara komersial dan menduduki peringkat kelima dalam daftar 500 album terbaik sepanjang masa versi majalah Rolling Stone tahun 2012.

  1. The Beatles – The White Album (Terjual 16 Juta Kopi)

Album yang berjudul sama dengan nama band mereka ini biasa dijuluki 'The White Album'. Format albumnya juga disebut sebagai double album karena dijual sebanyak dua keping. Dirilis pada 1968, "The White Album" mencetak beberapa lagu bersejarah seperti Ob-La-Di Ob-La-Da, hingga Helter Skelter.

  1. Abbey Road (Terjual 10 Juta Kopi)

Album bernuansa rock yang dirilis pada 1969 ini merupakan salah satu album yang memiliki lagu-lagu paling populer seperti 'Come Together' dan 'Something'. Album ini juga terkenal dengan sampul albumnya yang fenomenal dimana keempat personel The Beatles menyeberangi jalan di atas zebra cross Abbey Road.

(Baca Selengkapnya: Forbes: BTS & Blackpink, Artis K-Pop Berpenghasilan Tertinggi di YouTube 2021)

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua