Bus dan Mobil Pribadi Jadi Pilihan Transportasi Pemudik Jabodetabek

Transportasi & Logistik
1
Hari Widowati 28/05/2019 12:59 WIB
Moda Transportasi Pilihan Pemudik Jabodetabek
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Moda transportasi bus dan mobil pribadi menjadi pilihan utama para pemudik di wilayah Jabodetabek pada musim mudik 2019. Menurut Survei Potensi Pemudik Angkutan Lebaran Tahun 2019, sebanyak 4,46 juta orang pemudik dari Jabodetabek akan menggunakan moda transportasi bus. Adapun pengguna mobil pribadi mencapai 4,3 juta orang.

Moda transportasi kereta api diprediksi akan mengangkut 2,49 juta pemudik. Pesawat udara digunakan oleh 1,41 juta pemudik. Sementara itu, pemudik yang menggunakan sepeda motor mencapai 942.621 orang dan sisanya menggunakan moda transportasi lainnya.

Jika dibandingkan dengan 2018, jumlah pemudik yang menggunakan pesawat turun 0,2%, sepeda motor turun 0,3%, dan mobil pribadi turun 0,9%. Adapun pemudik yang menggunakan kereta api kelas bisnis naik 0,2% dan kereta api kelas ekonomi naik 0,4%.

Survei yang dilaksanakan Badan Penelitian dan Pengembangan Perhubungan (Balitbanghub) Kementerian Perhubungan itu melibatkan 7.762 responden rumah tangga. Jumlah pemudik dari Jabodetabek diprediksi mencapai 14,9 juta orang atau 44,1% dari total penduduk Jabodetabek pada 2018 sebanyak 33,76 juta orang.

(Baca Databoks: Jawa Tengah Jadi Daerah Tujuan Utama Pemudik Jabodetabek)

Editor : Hari Widowati
Data Populer
Lihat Semua