National University of Singapore Perguruan Tinggi Terbaik di ASEAN

Demografi
15/02/2018 14:09 WIB
10 Universitas Terbaik di ASEAN Menurut THE (2018)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

 

National University of Singapore (NUS) menempati peringkat pertama sebagai perguruan tinggi terbaik di kawasan Asia Tenggara 2018. Gelar ini berdasarkan dari penilaian Times Higher Education (THE). Universitas Negeri Singa tersebut memperoleh skor tertinggi sebesar 81,7, raihan tersebut juga merupakan tertinggi kedua di Asia.

Kampus terbaik kedua juga ditempati universitas Singapura, yaki Nanyang Technological University (NTU) dengan skor 74,8. Kemudian di urutan ketiga Universiti Malaysia dengan nilai 44. Dari 10 universitas terbaik di ASEAN, sebanyak enam berasal dari Malaysia. Sementara dari Indonesia tidak ada yang masuk dalam daftar 10 perguruan tinggi terbaik di Asia Tengara. Universitas terbaik di Indonesia, yakni Institut Teknologi Bandung (ITB) hanya menempati peringkat 15 dengan skor 23,9.

Penilaian yang dilakukan THE meliputi misi-misi mendasar pendidikan tinggi yang terdiri dari proses belajar, penelitian (reputasi, jumlah penelitian, dan pendapatan dari penelitian). Kemudian situasi (dampak dari penelitian), citra internasional, dan hasil transfer pengetahuan. Setiap parameter penilaian memiliki bobot yang berbeda dan metodologi penilaian disesuaikan dengan area penilaian.

 

Data Populer
Lihat Semua