KPUD DKI Jakarta melakukan pemungutan suara ulang di TPS 01 Utan Panjang, Kemayoran, Jakarta Pusat. Pasca pemungutan suara ulang, pasangan Agus-Sylvi meraih 15 suara, selanjutnya pasangan nomor dua Ahok-Djarot mendapatkan 103 suara, dan pasangan nomor tiga Anies-Sandi mampu memimpin dengan 134 suara. Namun demikian, hasil tersebut berbeda dengan pencoblosan pada Pilkada 15 Februari yang lalu. Sebelumnya, pasangan Ahok-Djarot unggul dengan 198 suara, disusul Anies-Sandi dengan 177 suara. Agus-Sylvi, berada di posisi terakhir dengan 62 suara.
KPUD DKI Jakarta melakukan pemungutan suara ulang atas rekomendasi Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) DKI Jakarta. Pasalnya, TPS 01 Utan Panjang terjadi pelanggaran karena ada dua orang warga yang mencoblos dengan memakai formulir C6 milik orang lain dengan nama berbeda. Saat dilakukan pemungutan suara ulang pada Minggu (19/2), angka partisipasi menurun menjadi 257 pemilih yang menggunakan hak pilih setelah sebelumnya pada 15 Februari mencapai 442 pemilih.