Apple Inc. mencatatkan pendapatan sebesar US$123,9 miliar atau Rp1.772 triliun pada kuartal I 2022. Pendapatan tersebut meningkat 48,74% dari kuartal sebelumnya yang mencapai US$83,3 miliar.
Meski Apple telah mendiversifikasi lini produknya dengan iPad, Mac, dan layanan lain, iPhone masih menjadi produk yang berkontribusi paling besar terhadap pendapatan Apple Inc., yaitu mencapai 50%.
Ponsel iPhone termasuk dalam produk Apple Inc. yang paling berharga sejak 2008 dan menjadi sumber pendapatan utamanya. Menurut data Business of Apps, pendapatan iPhone mencapai US$71,62 miliar atau sekitar Rp1.021 triliun pada kuartal I 2022.
Jumlah ini melonjak tajam hingga 84,3% dibandingkan kuartal sebelumnya sebesar US$38,86 miliar.
Adapun, pendapatan iPhone pada kuartal 1 2022 meningkat 9,16% jika dibandingkan dengan kuartal yang sama tahun sebelumnya sebesar US$65,61 miliar. Penjualan iPhone dilaporkan sebanyak 242 juta unit pada 2021, meningkat 22,9% dari tahun sebelumnya yang sebanyak 196,9 juta unit.
Dilihat dari wilayahnya, penjualan iPhone terbanyak terjadi di Amerika Serikat, yakni mencapai 84,3 juta unit. Disusul Eropa dan Tiongkok masing-masing sebesar 56,1 juta unit dan 42,9 juta unit.
(Baca Selengkapnya: 10 Smartphone Terlaris Tahun 2021, iPhone Mendominasi)