Susi Pudjiastuti Jadi Tokoh Non-Parpol dengan Elektabilitas Tertinggi

1
Yosepha Pusparisa 13/04/2021 16:00 WIB
Image Loader
Memuat...
Elektabilitas Calon Presiden Indonesia 2024 (Nonparpol & Nonpemerintah)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti menjadi sosok non-partai politik (parpol) yang paling dianggap layak menjadi calon presiden pada Pilpres 2024. Susi memperoleh elektabilitas mencapai 30,9% dalam kategori tokoh non-parpol.

Eks Panglima TNI Gatot Nurmantyo berada di posisi kedua dengan elektabilitas mencapai 14,1%. Setelahnya ada nama mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad yang didukung oleh 14% responden jika maju Pilpres 2024.

Tokoh nonparpol lain yang juga banyak meraih elektabilitas, antara lain Rizal Ramli, Jusuf Kalla, dan Sudirman Said. Ketiganya mendapatkan dukungan masing-masing sebesar 11,9%, 10,6%, dan 8%.

(Baca: Jika Pilpres Sekarang, Prabowo dan Anies Jadi Capres Favorit)

KedaiKOPI melakukan survei melalui telepon pada 29 Maret hingga 4 April 2021. Survei dilakukan terhadap 1.260 responden yang tersebar di 34 provinsi Indonesia. Tidak dijelaskan tingkat toleransi kesalahan dan tingkat kepercayaan pada survei ini.

Data Populer

Lihat Semua