Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, menjuarai balapan MotoGP 2023 yang digelar di Sirkuit Mandalika, Lombok, Indonesia pada Minggu (15/10/2023).
Padahal, Bagnaia memulai balapannya dari posisi ke-13. Meskipun begitu, pembalap yang akrab disapa Pecco itu memperlihatkan performa yang apik dengan catatan waktu 41 menit 20,2930 detik.
Torehan tersebut hanya selisih 0,306 detik dengan pembalap Aprilia, Maverick Vinales, yang finis di posisi kedua.
Dengan begitu, Pecco semakin kokoh di puncak dan semakin berjarak dengan rivalnya lantaran telah mengantongi 346 poin dari klasemen sementara MotoGP hingga seri ke-15.
Sementara Jorge Martin yang sebelumnya terus mengejar posisi Bagnaia, tidak mampu menyelesaikan balapan karena terjatuh di tikungan 11 Sirkuit Mandalika.
Kejadian itu membuat Jorge harus puas di peringkat kedua klasemen sementara dengan koleksi 328 poin atau tertinggal 18 poin dengan Bagnaia.
Kemudian posisi ketiga klasemen MotoGP 2023 saat ini diduduki oleh Marco Bezzecchi yang telah mengantongi 283 poin.
Kini, MotoGP tinggal menyisakan lima seri dan balapan berikutnya akan digelar di Sirkuit Phillip Island, Australia, pada 20-22 Oktober mendatang.
Berikut klasemen sementara MotoGP seusai GP Indonesia per 15 Oktober 2023:
- Francesco Bagnaia (Ducati): 346 poin
- Jorge Martin (Prima Pramac Racing): 328 poin
- Marco Bezzecchi (Mooney VR46): 283 poin
- Brad Binder (Red Bull KTM): 211 poin
- Aleix Espargaro (Aprilia): 177 poin
- Maverick Vinales (Aprilia): 165 poin
- Johann Zarco (Prima Pramac Racing): 162 poin
- Luca Marini (Mooney VR46): 144 poin
- Jack Miller (Red Bull KTM): 135 poin
- Fabio Quartararo (Yamaha): 132 poin
(Baca juga: Marc Marquez hingga Bagnaia, Pembalap MotoGP dengan Gaji Termahal 2022)