Tidak semua orang senang dengan pilihan jurusannya ketika berkuliah di perguruan tinggi. Bahkan, menurut ZipRecruiter, 44% dari pencari kerja dengan gelar sarjana menyesali pilihan jurusan kuliah mereka.
Berdasarkan survei ZipRecruiter, jurnalisme, sosiologi, dan seni liberal merupakan jurusan-jurusan yang paling disesali para lulusannya. Sebanyak 87% responden mengaku menyesal mengambil jurusan jurnalisme, 72% responden menyesal memilih sosiologi, dan 72% responden menyesal memilih jurusan seni.
Berikut 10 Jurusan perguruan tinggi yang paling disesali lulusannya:
- Jurnalisme (87 persen).
- Sosiologi (72 persen).
- Seni (72 persen).
- Komunikasi (64 persen).
- Pendidikan (61 persen).
- Manajemen Marketing dan Riset (60 persen).
- Pendamping Medis (56 persen).
- Ilmu Politik dan Pemerintahan (56 persen).
- Biologi (52 persen).
- Sastra Inggris (52 persen).
Sementara itu, jurusan yang paling tidak disesali lulusannya, yaitu lulusan jurusan ilmu komputer dan informasi, dan mereka yang mengambil jurusan kriminologi.
Pada kedua kelompok, 72 persen akan memilih jurusan yang sama lagi jika mereka harus melakukannya lagi. Jurusan lain yang cenderung disesali oleh lulusan adalah bidang kuantitatif, seperti teknik, perawatan kesehatan, bisnis, dan keuangan.
(baca: Angka Partisipasi Perguruan Tinggi RI Masih Kalah dari Thailand dan Malaysia)