Singapura Terancam Resesi, Berapa Nilai Investasinya ke Indonesia?

1
Dwi Hadya Jayani 20/08/2019 13:50 WIB
Image Loader
Memuat...
Realisasi Investasi Asing Asal Singapura Kuartal IV 2017-Kuartal II 2019
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Singapura berpotensi mengalami resesi pada 2019 sebagai akibat dari perang dagang antara Tiongkok dan Amerika Serikat (AS). Ekonom Institute for Development of Economics and Finance (INDEF), Bima Yudhistira menyatakan resesi tersebut dapat berdampak kepada investasi di Indonesia. Hal ini lantaran Singapura merupakan investor terbesar dan merupakan pintu masuk investasi ke Indonesia.

Pada kuartal II 2019, tercatat Singapura menyumbangkan sebesar US$ 1,72 miliar atau merupakan investor terbesar di Indonesia dengan total proyek sebanyak 2,8 ribu. Namun angka tersebut menurun 0,85% dibandingkan dengan kuartal I 2019 yang sebesar US$ 1,7 miliar. Adapun jika dibandingkan dengan kuartal II 2018, turun hingga 28,7% dari US$ 2,4 miliar.

Kepala Ekonom PT Bank Central Asia Tbk (BCA) David Samual menjelaskan bahwa Indonesia perlu mencari sumber negara investasi lain agar tetap dapat mendorong pertumbuhan ekonomi di tahun ini.

Data Stories Terkini
Databoks Premium
Databoks Premium

Data Populer

Lihat Semua