Anak muda tanpa kegiatan adalah penduduk berusia 15-24 tahun yang sedang tidak bersekolah, bekerja, atau mengikuti pelatihan (not in education, employment, or training/NEET).
Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), pada 2021 Sulawesi Utara menjadi provinsi dengan proporsi NEET terbanyak nasional, yakni mencapai 29,43%. Walaupun sudah sedikit menurun dari tahun sebelumnya, angka tersebut lebih tinggi dibanding sebelum pandemi, yakni 28,1% pada 2019.
Provinsi dengan proporsi anak muda tanpa kegiatan terbesar berikutnya adalah Maluku, yakni 28,64% pada tahun 2021. Angka ini meningkat dari 27,46% pada tahun sebelumnya.
Kemudian ada Maluku Utara, Banten, dan Jawa Barat dengan proporsi seperti terlihat pada grafik.
BPS melaporkan bahwa anak muda tanpa kegiatan umumnya berada dalam kondisi putus asa, memiliki kecacatan, kekurangan akses transportasi, atau terbebani pekerjaan rumah tangga, sehingga mereka terhalang untuk melanjutkan sekolah atau memperoleh keterampilan kerja.
(Baca: 22% Anak Muda RI Tidak Sekolah ataupun Bekerja pada 2021)