Laporan Technology, Media, and Telecommunications Predictions 2020 yang dirilis Deloitte menyebutkan penggunaan robot-robot industri sudah mulai marak sejak 2016. Prediksinya, penggunaan robot industri ini akan meningkat 93% dalam lima tahun.
Pada 2016, jumlah robot yang digunakan untuk kegiatan industri baru mencapai 1,83 juta unit. Jumlahnya akan meningkat hingga mencapai 3,55 juta unit pada 2021. Penggunaan robot dinilai efektif karena sekali diaktifkan, robot industri bisa bertahan lama sekitar 80 ribu hingga 100 ribu jam kerja.
Tiongkok menjadi pasar terbesar untuk robot industri. Sekitar 154 ribu robot terjual di Negeri Tirai Bambu itu pada tahun 2018. Angka itu mewakili 36 persen permintaan global robot industri. Data tersebut nyaris sebesar tiga kali penjualan robot di Jepang, serta hampir setara dengan empat kali penjualan robot di Amerika Serikat dan Korea Selatan.